Mencoba TV Digital di Purwodadi


Setelah Menteri Kominfo yang dahulu Tifatul Sembiring pada tanggal 27 Desember 2013 telah menanda-tangani Peraturan Menteri No. 32 Tahun 2013 tentang Penyelenggaraan Penyiaran Televisi Secara Digital dan Penyiaran Multipleksing Melalui Sistem Terestrial. Maka munculah siaran TV Digital di berbagai daerah. TV Digital juga dapat dinikmati di daerah Purwodadi Tercinta. Walaupun belum semua semua stasiun TV Indonesia dapat diterima kita sudah dapat melihat beberapa stasiun TV yang telah menggunakan siaran digital.
Untuk mencoba menonton TV Digital di daerah Purwodadi anda biasanya menggunakan parabola, namun tanpa parabola pun bisa...hanya menggunakan antena TV biasa anda..tidak percaya ?
Sebenarnya kalau TV anda sudah mendukung siaran digital dapat langsung mencobanya, namun bagi anda yang belom punya TV digital seperti saya dapat menggunakan alat seperti di bawah ini:

SET TOP BOX DVBT2

Perangkat Penerima Televisi Siaran Digital ini disebut juga SET TOP BOX atau DVBT2. Kali ini saya membelinya di Semarang titip teman yang juga sudah beli sebelumnya...maklum cari-cari di Purwodadi belom ada. Set Top Box yang hanrganya tidak seberapa ini sudah cukup untuk mencoba siaran digital di Purwodadi Grobogan tercinta...
Konektor di Bagian Belakang Set Top Box

Untuk menngunakannya, kita harus menyambungkan set top box ke TV kita (bisa menggunakan kabel HDMI ataupun Kabel AV) kali ini saya menggunakan kabel HDMI untuk menyambungkanya... Mudah kok ada buku petunjuknya dalam bahasa Indonesia.
Kabel HDMI
Set Top Box ini juga dapat digunakan untuk merekam siaran TV lho..dan juga untuk memainkan file video dalam berbagai format dari perangkat USB anda...asyik khan...

Langsung saja kita lihat hasilnya berikut ini:



Subscribe to receive free email updates:

16 Responses to "Mencoba TV Digital di Purwodadi"

  1. itu bisa nangkap brapa chanel pak?
    apakah sama lengkap nya kalo pake antena analog biasa?

    terima kasih

    BalasHapus
  2. itu di Purwodadi masuk berapa chanel pak?
    Mohon bantuaannya dan juga jawabannya.
    Terimakasih

    BalasHapus
    Balasan
    1. hanya beberapa chanel saja, TVRI 4 Chanel, Ispira TV, Nusantara TV, Metro TV, NET TV dan TVKU

      Hapus
  3. belum komplit ya channelnya

    BalasHapus
  4. cek dong untuk tgl 14 nov 2018 udah brp channel?.terimakasih

    BalasHapus
  5. Skrang Juli 2019 ..sudah berapa chanell mas yang masuk di Grobogan ...hehe tanya tanya sebelum membeli

    BalasHapus
  6. November 2019. Chanel digitalnya sekarang apa saja?

    BalasHapus
  7. Skrg desember 2019, sdh brp channel ya...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kemungkinan masih sama, jadi mendingan beli antena digital dulu PX DA 5900B, atau DVB T2 antena Digital 30dBi. Karena walaupun antena indoor (kecil), sdh ada booster antena didalamnya. Hrg berkisar 100rb - 150rb.

      Hapus
  8. Sekarang sudah banyak, 1 Juni 2021 sekitar 22 chanel. walaupun masih ada yang baru uji coba

    BalasHapus