Download Pedoman Peringatan Hari Ibu Ke-90 Tahun 2018


Hari Ibu diperingati tanggal 22 bulan Desember pada setiap tahunya. Hari Ibu oleh bangsa Indonesia diperingati tidak hanya untuk menghargai jasa-jasa perempuan sebagai ibu, tetapi juga jasa perempuan secara menyeluruh, baik sebagai ibu, istri maupun sebagai wrga negara, warga masyarakat dan sebagai abdi Tuhan Yang Maha Esa, serta sebagai pejuang dalam merebut, menegakan dan mengisi kemerdekaan dan pembangunan nasional.

Tonggak sejarah peringatan hari ibu adalah peristiwa yang terjadi pada tanggal 22 Desember tahun 1946 yakni Kongres Wanita Indonesia KOWANI. Selanjutnya dikukuhkan oleh Pemerintah RI dalam Keputusan Presiden Nomor 316 Tahun 1959.

Peringatan Hari Ibu dimaksudkan untuk senantiasa mengingatkan seluruh rakyat Indonesia terutama generasimuda, akan makna Hari Ibu sebagai Hari kebangkitan dan persatuan serta kesatuan perjuangan kaum perempuan yang tidak terpisahkan dari kebangkitan perjuangan bangsa. Untuk itu perlu diwarisi api semangat juang guna senantiasa mempertebal tekad untuk melanjutkan perjuangan nasional menuju terwujudnya masyarakat yang adil dan makmur berdasarkan Pancasila dan UUD 1945


Semangat perjuangan kaum perempuan Indonesia tersebut sebagaimana tercermin dalam lambang Hari Ibu berupa setangkai bunga melati dengan kuntumnya, yang menggambarkan:

  1. kasih sayang kodrati antara ibu dan anak;
  2. kekuatan, kesucian antara ibu dan pengorbanan anak;
  3. kesadaran wanita untuk menggalang kesatuan dan persatuan, keikhlasan bakti dalam pembangunan bangsa dan negara.

Untuk tahun 2018 Peringatan hari ibu dilaksanakan sesuai dengan Panduan/Pedoman Peringtan Hari Ibu Ke-90 Tahun 2018 yang dikeluarkan oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuandan Perlindungan Anak RI yang dapat anda unduh pada tautan berikut ini;

Pedoman Peringatan Hari Ibu Ke-90 Tahun 2018.pdf

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to " Download Pedoman Peringatan Hari Ibu Ke-90 Tahun 2018"

Posting Komentar